Monday, 27 January 2020

Cara Mematikan Centang Biru di WhatsApp

Cara Mematikan Centang Biru di WhatsApp, Menghilangkan centang biru di wa , menonaktifkan centang biru di wa
Cara Mematikan Centang Biru di WhatsApp


Cara Mematikan Centang Biru di WhatsApp - WhatsApp merupakan salah satu aplikasi chatting paling populer saat ini. Seperti aplikasi chat lainnya WhatsApp juga mempunyai tanda untuk pesan yang dikirim. WhatsApp sendiri mempunyai 3 tanda baca yaitu centang satu, centang dua abu-abu dan centang dua biru, adapun arti dari ketiga tanda baca tersebut adalah sebagai berikut.


  • Centang Satu : Tanda centang satu memiliki arti pesan dikirim belum terkirim atau belum diterima, hal ini bisa jadi koneksi iternet dari pengirim atau penerima.
  • Centang Dua Abu-abu : Tanda centang dua abu-abu berarti pesan telah diterima namun belum dibaca oleh penerima.
  • Centang Dua Biru : Tanda centang dua biru berarti pesan telah diterima dan dibaca oleh si penerima.


Mungkin Anda pernah menjumpai lawan chatingg yang baru centang dua abu-abu namun sudah langsung bisa membalas pesan Anda. Jika dilihat dari urutanya pesan dapat dibalas ketika centang dua biru yang artinya pesan sudah terbaca. Ternyata tanda untuk pesan masuk dapat kita atur dengan menghilangkan tanda centang dua biru.

Ada beberapa alasan mengapa kita mematikan tanda centang biru. Diantaranya adalah agar lawan chatting kita tidak tahu kalo kita sudah membaca pesannya. Hal ini bisa terjadi karena kita sungkan pesan yang telah dibaca namun tak kunjung kita balas. Namun ketika kita mematikan tanda centang biru maka kita tidak dapat melihat siapa saja yang melihat story WA kita. Nah pada artikel kali ini kita akan membahas bagaimana cara mematikan centang biru di WhatsApp. Caranya cukup mudah hampir sama dengan cara Menyembunyikan Status di WhatsApp


Cara Mematikan Centang Biru di WhatsApp

  1. Buka pengaturan WhatsApp dengan menekan ikon titik tiga lalu pilih opsi Setelan / Settings.
  2. Jika sudah masuk ke Setting pilih Opsi Akun Account .
  3. Selanjutnya pilih Privasi / Privacy.
  4. Setelah masuk ke Privasi , selanjutnya cari Laporan dibaca / Read receipts lalu matikan tanda tersebut.

Cara Mematikan Centang Biru di WhatsApp, Menghilangkan centang biru di wa , menonaktifkan centang biru di wa

Nah setelah Anda mematikan tanda laporan dibaca, Anda sudah berhasil mematikan centang biru di WhatsApp. Selanjutnya tinggal Anda cek sediri dengan membaca chat baru yang masuk apakah tanda centang birunya sudah hilang. Mungkin itu saja artikel mengenai bagaimana cara meatikan centang biru di WhatsApp, semoga dapat bermanfaat untuk Anda.


EmoticonEmoticon